Program Pengenalan Lingkungan Persekolahan (PLP) FKIP UNS berakhir di SMA NEGERI 2 SUKOHARJO

Program Pengenalan Lingkungan Persekolahan (PLP) FKIP UNS berakhir di SMA NEGERI 2 SUKOHARJO

Sukoharjo, 28 November 2025 – Program Pengenalan Lingkungan Persekolahan (PLP) FKIP UNS di Surakarta  secara resmi  berakhir di SMA NEGERI 2 SUKOHARJO dengan capaian yang membanggakan. Sebanyak 33 mahasiswa PLP FKIP UNS yang telah menyelesaikan seluruh kegiatan dengan komitmen tinggi serta menunjukkan potensi mereka sebagai calon pendidik yang profesional, inovatif, dan berakhlak. Program yang berlangsung sejak 8 September hingga 3 Desember 2025 ini menjadi ajang pembelajaran langsung bagi mahasiswa FKIP UNS untuk memperdalam pengalaman mengajar sekaligus memberikan kontribusi terhadap peningkatan mutu pendidikan di SMA NEGERI 2 SUKOHARJO.

Selama hampir tiga bulan pelaksanaan, Program PLP FKIP UNS ini melibatkan mahasiswa dari 10 program studi, yaitu Pendidikan Bahasa Inggris, Bahasa Jawa, Pendidikan Kewarganegaraan, Pendidikan Fisika, Pendidikan Kimia, Pendidikan Biologi, Pendidikan Sosiologi & Antropologi, Pendidikan Geografi, Pendidikan Ekonomi, serta Pendidikan Sejarah. Setiap mahasiswa ditempatkan di kelas yang sesuai dengan bidang keilmuannya sehingga mereka dapat terlibat langsung dalam pembelajaran Kurikulum Merdeka yang berfokus pada peserta didik. Selain kegiatan observasi dan praktik mengajar, mahasiswa juga berperan dalam berbagai aktivitas sekolah seperti administrasi pendidikan, program ko-kurikuler, kegiatan ekstrakurikuler, hingga dukungan dalam penyelenggaraan acara-acara sekolah. Kolaborasi yang terbangun antarprogram studi turut memperkuat pemerataan kualitas pembelajaran dan sejalan dengan upaya mendukung pencapaian dalam Sustainable Development Goals (SDGS), khususnya SDGS 04 mengenai Pendidikan Berkualitas dan merata bagi generasi muda yang akan datang.

Salah satu kontribusi yang paling terasa dari mahasiswa PLP FKIP UNS di SMA NEGERI 2 SUKOHARJO terlihat pada inovasi pembelajaran yang mereka terapkan melalui pendekatan deep learning. Pendekatan ini diwujudkan melalui pembelajaran bermakna (meaningful learning), pembelajaran berkesadaran (mindful learning), dan pembelajaran yang menyenangkan (joyful learning). Para mahasiswa menghadirkan berbagai media untuk mendukung kegiatan belajar, mulai dari media dua dimensi dan tiga dimensi, permainan edukatif, hingga pemanfaatan teknologi seperti kuis digital interaktif. Inovasi tersebut menciptakan suasana kelas yang lebih hidup dengan penuh bermakna, kolaboratif, serta menyediakan pengalaman belajar yang lebih mendalam bagi siswa sehingga materi pelajaran dapat dipahami dengan lebih mudah. Salah satu siswi menyampaikan kesan terhadap Mahasiswa  FKIP UNS di SMA NEGERI 2 SUKOHARJO “Awalnya saya kira pembelajaran akan biasa saja, tapi datangnya deep learning mampu belajar seceara bermakna dan mendalam ternyata sangat menyenangkan dan penuh variasi. Apalagi Guru PLP FKIP UNS saat ini banyak berbagi pengalaman, termasuk tentang kehidupan kuliah.

Kegiatan LDKO MPK/OSIS Masa Bakti 2023/2024

Kegiatan LDKO MPK/OSIS Masa Bakti 2023/2024

Sabtu, 28 Oktober 2023 SMA Negeri 2 Sukoharjo menyelenggarakan kegiatan LDKO MPK/OSIS. Rangkaian kegiatan dimulai dengan kegiatan Apel Pagi Pembukaan dan Penyematan Tanda Peserta LDKO MPK/OSIS Masa Bakti 2023/2024 oleh Kepala SMA Negeri 2 Sukoharjo dan serangkaian kegiatan lain seperti olah raga, materi kepemimpinan, materi public speaking, materi bela negara, materi keorganisasian, materi pancasila, pemaparan program kerja, kedisiplinan dan keterampilan PBB dan pentas seni. Kegiatan tersebut juga didampingi oleh Tim Kesiswaan dan Pembina Osis.

 

SMA Negeri 2 Sukoharjo, Peringati Bulan Bahasa dengan tema Gama Saka

SMA Negeri 2 Sukoharjo, Peringati Bulan Bahasa dengan tema Gama Saka

Senin, 23 Oktober 2023, Memperingati Bulan Bahasa, SMA Negeri 2 Sukoharjo kembali menggelar event yang di laksanakan di halaman sekolah, dengan tema GAMASAKA yang mengandung filosofi GAMA diambil dari bahasa sansekerta yang artinya perjalanan dan SAKA dari kata satukan kita.

Dengan tema ini kita berharap bahwa bahasa merupakan jalan untuk menyatukan kita, seorang pemuda yang berjuang menggapai cita dan berguna untuk sesama manusia layaknya bulan yang menyinari bumi di tengah gelapnya malam.

Kegiatan ini sebagai agenda tahunan, harapan sekolah agar anak-anak bisa semakin cinta dengan bahasanya, walaupun mereka tergolong sebagai generasi Z, mereka tidak lupa dengan bahasanya, ditengah derasnya isu globalisasi dan gempuran bahasa asing, para siswa dididik untuk tetap mencintai bahasanya dan para siswa diharapkan lebih bisa menghargai budaya bangsa. Sehingga para siswa tetap bangga dengan bahasa aslinya.

Peserta Didik SMAN 2 Sukoharjo Raih Emas dalam Berbagai Kejuaraan Non Akademis

Peserta Didik SMAN 2 Sukoharjo Raih Emas dalam Berbagai Kejuaraan Non Akademis

Senin, 2 Oktober 2023 menjadi moment bersejarah bagi SMAN 2 Sukoharjo atas prestasi yang di dapatkan oleh peserta didik  SMAN 2 Sukoharjo di bidang akademis yang telah berhasil beraih  Emas dan  Perak dalam berbagai kejuaraan dalam bidang akademis.

Hal tersebut merupakan kebanggaan luar biasa bagi warga sekolah SMAN 2 Sukoharjo dan semoga dapat memberikan motivasi kepada seluruh peserta didik SMAN 2 Sukoharjo untuk selalu berprestasi di berbagai bidang akademis maupun non akademis.

Dan pada acara upacara memperingati hari kesaktian Pancasila hari senin tanggal 1 Oktober 2023, dilakukan penyerahan piagam dan medali secara simbolis untuk para siswa/siswi yang mendapatkan pada ajang Olimpiade Sains Tingkat Nasional

Para siswa/siswi tersebut, adalah:

  1. Ragil Maysheila Putri, Peraih Medali Emas dibidang Bahasa Indonesia
  2. Intan Indraas Wari, Peraih Medali Emas dibidang Bahasa Indonesia
  3. Tsaqifa Naura Nirnawati, Peraih Medali Emas dibidang Biologi
  4. Davina Kezia Azzahra, Peraih Medali Emas dibidang PKN
  5. Nashwa Hamesa Nayottama, Peraih Medali Emas dibidang Kedokteran Dasar
  6. Laetisha Asyifha Vreyha, Peraih Medali Emas dibidang Matematika
  7. Yurisma Shara Wahyuningsih, Peraih Medali Emas dibidang Kimia
  8. Anggraini Putri Wijayanti, Peraih Medali Emas dibidang PKN
  9. Fathir Nugroho, Peraih Medali Emas dibidang Matematika

Kegiatan Pengajian Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW

Kegiatan Pengajian Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW

Rabu, 27 September 2023 bertempat di halaman depan SMAN 2 Sukoharjo diselenggarakan pengajian umum dalam rangka memperingati hari Maulid Nabi Muhammad SAW. Kegiatan tersebut diikuti seluruh warga sekolah beragama muslim, bagi peserta didik nonmuslim kegiatan dengan guru pendamping. Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW diawali dengan pembukaan dan pengarahan dari Kepala SMA Negeri 1 Sukoharjo yang pada kesempatan kali ini di wakilkan kepada wakil kepala bagian humas yaitu Bapak Drs. Darsana dan dilanjutkan sambutan oleh ketua panitia yaitu bapak muhammad firdaus, S.Ag. dan pengajian umum yang menghadirkan pembicara Ustad Widodo sebagai penceramah.

Pemaparan isi tausyiah diantaranya membahas tentang, keutamaan bagi orang yg datang di majelis ilmu adalah :
Meneladani sifat nabi Muhammad SAW. Keteladanan Nabi Muhammad SAW adalah nabi tuntunan kita agar kelak kita semua mendapatkan safaatnya. Kita harus menjauhi cinta dunia, bertaqwa dan menjalankan perintah Allah SWT adalah yang utama.

JUARA 2 KELAS G SMA

JUARA 2 KELAS G SMA

Siswa SMAN 2 Sukoharjo mendapatkan Juara 2 Kelas G SMA pada ajang sirkuit Jawa Tengah tingkat usia Dini-Pre Remaja-Remaja pada tanggal 18 Desember 2022

SOSIALISASI KEGIATAN PROYEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA SMA N 2SUKOHARJO

SOSIALISASI KEGIATAN PROYEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA SMA N 2SUKOHARJO

Guru sebagai agen perubahan, berperan penting untuk membawa tujuan kegiatan belajar mengajar lebih efektif, efisien, dan optimal. Kegiatan belajar mengajar bukan sekadar meningkatkan motivasi dan potensi peserta didik, tetapi membuat peserta didik berkarakter. Sumber daya manusia/peserta didik yang unggul merupakan pelajar sepanjang hayat yang memiliki kompetensi global dan berperilaku sesuai dengan nilai-nilai Pancasila.

Dimensi dalam Profil Pelajaran Pancasila, satu sama lain saling berkaitan dan menguatkan untuk mewujudkan Profil Pelajaran Pancasila, harus dilalukan secara bersamaan tidak parsial. Keenam dimensi tersebut adalah:

Beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, dan berakhlak mulia.
Berkebhinekaan global.
Bergotong royong.
Mandiri.
Bernalar kritis.
Kreatif.
Keenam dimensi tersebut menunjukkan bahwa Profil Pelajar Pancasila tidak hanya fokus pada kompetensi kognitif, tetapi juga sikap dan perilaku sesuai identitas/jati diri sebagai bangsa Indonesia sekaligus warga global.

Copyright © 2026 SMA NEGERI 2 SUKOHARJO