Kegiatan Pengajian Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW

Kegiatan Pengajian Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW

Rabu, 27 September 2023 bertempat di halaman depan SMAN 2 Sukoharjo diselenggarakan pengajian umum dalam rangka memperingati hari Maulid Nabi Muhammad SAW. Kegiatan tersebut diikuti seluruh warga sekolah beragama muslim, bagi peserta didik nonmuslim kegiatan dengan guru pendamping. Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW diawali dengan pembukaan dan pengarahan dari Kepala SMA Negeri 1 Sukoharjo yang pada kesempatan kali ini di wakilkan kepada wakil kepala bagian humas yaitu Bapak Drs. Darsana dan dilanjutkan sambutan oleh ketua panitia yaitu bapak muhammad firdaus, S.Ag. dan pengajian umum yang menghadirkan pembicara Ustad Widodo sebagai penceramah.

Pemaparan isi tausyiah diantaranya membahas tentang, keutamaan bagi orang yg datang di majelis ilmu adalah :
Meneladani sifat nabi Muhammad SAW. Keteladanan Nabi Muhammad SAW adalah nabi tuntunan kita agar kelak kita semua mendapatkan safaatnya. Kita harus menjauhi cinta dunia, bertaqwa dan menjalankan perintah Allah SWT adalah yang utama.